oleh

Ben-Ujang Ajak Masyarakat Kalteng Pertahankan Sumber Daya Alam

FOKUSBERITA.ID – Pasangan Calon Gubernur-Wagub Kalimantan Tengah Ben-Ujang mengajak masyarakat bersama-sama mempertahankan kekayaan sumber daya alam yang ada. Tak bisa dipungkiri, saat ini di wilayah Kalteng tengah terjadi kerusakan lingkungan seperti yang terjadi di pada rimba Kinipan.

Pasangan ini menjelaskan, laju deforestasi (kerusakan hutan) di Kalteng tiap tahun kian meningkat akibat maraknya ekspansi sawit. Ddampaknya, terjadi kerusakan ekosistem lingkungan bahkan di sejumlah kabupaten di Kalteng mengalami bencana banjir.

“Kearifan lokal masyarakat Dayak hilang, padahal mereka sejak turun temurun sumber kehidupannya bergantung hidup dengan alam dan hutan,” kata pasangan Ben-Ujang kala menggelar acara syukuran usai penetapan oleh KPU, Rabu (23/9/2020).

Karena itulah, isu kerusakan lingkungan di wilayah Kalteng menjadi perhatian serius pasangan Ben-Ujang. Pasalnya, saat ini rimba wilayah Kalteng banyak yang rusak hingga tak ada tempat bagi flora dan fauna.

“Untuk itu, Sumber Daya Alam (SDA) harus kita pertahankan bersama. Jangan dikuras habis, tujuannya demi masa depan anak cucu kita,” tegas Ben-Ujang.

Dikemukakan, SDA adalah sumber kekuatan dan modal bagi daerah. Meskipun pembangunan di setiap daerah memang dibutuhkan, namun harus tetap memperhatikan semua aspek.

“Hal ini dalam rangka menjaga  keseimbangan lingkungan terkait konsep pembangunan berkelanjutan. Selain demi keberlangsungan ekosistem dan kehidupan masyarakat, juga menjaga  agar lingkungan tetap lestari,” pungkasnya. (ROB)

Loading...

Baca Juga