FOKUSBERITA.ID – Kasium Polsek Kahayan Kuala Polres Pulang Pisau Polda Kalteng Aipda M. Maliku Rachman menghadiri acara Bimbingan Tehnik (bimtek) dan Sosialisasi Tahapan Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa Tahun 2021. Acara ini digelar di aula kantor kecamatan Kahayan kuala Kabupaten Pulang Pisau Provinsi Kalimantan Tengah, Selasa (29/9/2020) pagi.
Kapolres Pulang Pisau, AKBP Yuniar Ariefianto, S.H.,S.I.K.,M.H. melalui Kapolsek Kahayan Kuala Iptu Memet, S.H,M.M, menjelaskan, kegiatan Bimtek ini bertujuan menyeragamkan pemahaman kepada panitia terhadap aturan-aturan dan mekanisme dalam menjalankan tugas di lapangan nanti yang sudah di tetapkan oleh pemerintah.
“Kepatuhan Terhadap Protokol Kesehatan guna Cegah Virus Covid-19 dalam Pelaksanaan Pemilu. Yang tertuang di dalam Maklumat Kapolri. Agar dilaksanakan dalam Pelaksanaan Pemilu Tahun 2020. Dimana pada Bulan Desember akan di laksanakan Pemilu Gubernur dan Wakil Gubernur. Sehingga nantinya dalam Pemilihan Kepada Desa tidak terkendala atau ditunda akibat meningkatnya kasus tertularnya Virus Covid-19,” kata Iptu memet.
Sementara itu perwakilan Dinas BPMD Kabupaten Pulang Pisau Yano. S. Sos, meminta semua pihak menjaga keamanan dan ketertiban bersama. Himbauan ini disampaikan kepada semua unsur Pemerintahan, para Tokoh Agama, Masyarakat, Pemuda dan Adat.
“Berharap adanya Bimtek ini, panitia pilkades tingkat desa dapat menjalankan tugas berdasarkan peraturan yang ada dan tahapan. Sesuai jadwal yang telah ditentukan. Sehingga pemilihan Kades serentak bisa berjalan sukses dan lancar,” ujarnya. (ROB)