FOKUSBERITA.ID – Komite Nasional Pemuda Indonesia Kabupaten Kapuas (KNPI Kapuas) menyalurkan bantuan masker ke Posko Satgas Covid-19 Desa Pangkalan Sari, Kecamatan Basarang, Kabupaten Kapuas, Minggu (26/4/2020).
Bantuan masker yang langsung diserahkan Ketua KNPI Kabupaten Kapuas Irfan tersebut diterima oleh Sekretaris Desa Pangkalan Sari Sukardi. Irfan menjelaskan, masker yang disalurkan merupakan bantuan dari MCCC Kabupaten Kapuas yang mempercayakan kepada mereka untuk membagikannya.
“Semoga bantuan masker ini dapat bermanfaat dan digunakan warga guna mengantisipasi atau mencegah penyebaran Covid-19,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Desa Pangkalan Sari Ahmadi S melalui Sekretarisnya mengucapkan terima kasih atas bantuan masker tersebut.
“Terima kasih kami ucapkan kepada KNPI Kapuas yang peduli dan memberikan masker kepada kami,” ucapnya.
Selanjutnya, kata Sukardi, masker ini akan pihaknya bagikan kepada warganya. (ROB)