FOKUS BERITA.ID – Menyusul tumbangnya pohon tua di Jalan Jenderal Sudirman Rabu pagi (29/1/2020) Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan Dan Kawasan Permukiman Kabupaten Kapuas (DPUPRPKP Kapuas) turun ke lokasi membersihkannya.
“Ya begitu mendapat laporan kami langsung turun ke lokasi,” kata Plt Kadis DPUPRPKP Kapuas Teras usai pertemuan Pemkab Kapuas bersama BPK RI Perwakilan Kalimantan Tengah di Aula Bappeda Rabu (29/1/2020).
Menurut Teras pohon tua jenis Trambesi itu diperkirakan berusia ratusan tahun. Saat ini di pohon tersebut ditumbuhi pohon lainnya, beringin.
“Kemungkinan menyatu. Lama-kelamaan beban berat dan tanah yang tak kuat menahan disamping hujan deras dan tiupan angin kencang. Akhirnya tumbang,” imbuhnya.
Sedangkan di lokasi sejak pagi melalui Bidang Pertamanan Dan Kebersihan melakukan pembersihan dengan cara memotong semua bagian pohon tumbang tersebut.

Lebih jauh, Teras mengatakan DPUPRPKP Kapuas kedepan menyiapkan langkah antisipasi keberadaan pohon dalam Kota Kuala Kapuas. Jika ada pohon yang diperkirakan sudah tua, pihaknya akan segera melakukan pemangkasan.
“Contohnya seperti pohon- pohon Sengon di taman kota depan RSUD Kapuas Jalan Tambun Bungai itu. Hanya saja, tentunya mendapat persetujuan dari Bupati dan koordinasi dengan OPD terkait,” ungkapnya.
Seperti diketahui pohon tua di Jalan Jenderal Sudirman Kuala Kapuas persisnya di pinggiran Sungai Kapuas tumbang Rabu pagi (29/1/2020). Selain menimpa mobil, tombangnya pohon tersebut juga menimpa bangunan di sekitarnya. (ROB)