oleh

Dinas Perikanan Kapuas Usulkan Pembangunan Pasar Ikan Higienis

FOKUSBERITA.ID – Susana keberadaan pasar ikan Kabupaten Kapuas Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) selama ini terlihat belum tertata dengan baik. Kondisinya semerawut karena banyak aktivitas pedagang ikan yang tidak tertata.

“Oleh karena itu kita usulkan untuk pembangunan pasar ikan higienis ke pihak Kementerian Kelautan Dan Perikanan (KKP) tahun 2019 ini,”kata Kadis Perikanan Dan Kelautan Kabupaten Kapuas, Darmawan kepada Wartawan fokusberita.id usai pelantikan unsur pimpinan dewan di DPRD Kabupaten Kapuas Jumat pagi (27/9/2019).

Dijelaskannya, 2014 lalu usulan pembangunan ini pernah disampaikan ke kementerian, hanya saja memang belum terealisasi.

“Adapun masalahnya, selain status lahan milik Pemkab Kapuas masih tumpang tindih pasar ikan masih dikelola pihak ketiga,”katanya.

Meskipun demikian terkait usulan, lanjutnya, Pemkab Kapuas ke kementerian terlebih dahulu melakukan persiapan kajian studi kelayakan, amdal dan status lahan yang sekarang masih tumpang tindih.

“Harapannya untuk kedepan mudah-mudahan pihak kementerian dapat menyetujuinya,”katanya. (ROB)

Loading...

Baca Juga