oleh

Warga Binaan Rutan Kelas IIB Kapuas Panen Perdana di Program Open Camp Bunga Mawar

FOKUSBERITA.ID – Sejumlah warga binaan Rutan Kelas IIB Kapuas menggelar panen perdana program Open Camp Bunga Mawar di Desa Bunga Mawar Handel Gaben, Kecamatan Pulau Petak, Kabupaten Kapuas. Panen perdana memanfaatkan lahan tidur ini digarap warga binaan sejak bulan Maret 2020 dari pembersihan lahan hingga penanaman bibit Padi Siam.

Program Open Camp Bunga Mawar ini dilaksanakan Kamis (3/9/2020) pagi. Kepala Rutan Kelas IIB Kuala Kapuas, Toni Aji Priyanto menjelaskan, kegiatan ini untuk mewujudkan Resolusi Permasyarakatan Tahun 2020. Tujuan untuk meningkatkan kualitas warga binaan guna menjadi Sumber Daya Manusia (SDM) unggul melalui berbagai pelatihan keterampilan. Salah atunya mewujudkan ketahanan pangan melalui penanaman tanaman pangan.

“Pada lahan yang digarap ini, kami menanamkan bibit Padi Siam hasil sumbangan masyarakat. Dan pada kesempatan ini, sudah dapat kita panen bersama. Dari luas lahan 4 Hektar, yang baru tergarap seluas 1,5 Hektar. Kami akan berusaha untuk melanjutkan sisanya,” ungkap Toni Aji.

Diharapkan dengan dilakukannya panen perdana ini dapat mengundang para Stakeholder maupun instansi terkait. Agar ikut serta bersama-sama dalam mewujudkan Resolusi Permasyarakatan. Khususnya guna memberikan pemahaman bahwa para warga binaan juga dapat berprestasi melalui prosedur pembinaan.

“Kedepannya kami bercita-cita selain pengembangan sektor pertanian, juga dapat mengembangkan sektor lainnya. Seperti hortikultura, perikanan, unggas dan lain-lain, yang memberikan manfaat bagi masyarakat. Khususnya bagi para warga binaan sendiri,” tambah Tony.

Sementara itu, Camat Pulau Petak, Seflihi yang hadir dalam kegiatan panen perdana, menyambut baik dengan program tersebut. Ia mengapresiasi seluruh jajaran Rutan Kelas IIB Kuala Kapuas beserta warga binaannya yang telah berhasil mengolah lahan yang sebelumnya merupakan lahan tidur, sehingga dapat dimanfaatkan menjadi lahan pertanian.

Hal senada juga diungkapkan Kades Bunga Mawar, Abdul Goni. Ia berharap, lahan yang telah digarap ini dapat dimanfaatkan secara terus menerus. Guna mengembangkan berbagai sektor selain dari pertanian.

“Keterlibatan kami dalam program ini hanya selaku penyedia lahan, untuk teknis pembukaan lahan, penanaman dan lain sebagainya, semuanya dilakukan oleh warga binaan Rutan. Dalam kesempatan ini kami juga berharap instansi terkait untuk ikut serta dalam membantu mengembangkan program ini kedepannya,” kata Abdul Goni. (ROB)

Loading...

Baca Juga